bacasaja.id - Dampak jalan amblas tepatnya di KM 06+200 Jalur A tol Surabaya-Gempol membuat jalanan protokol di Surabaya macet hingga mengular. Hal ini lantaran di jalan tol yang ambles tersebut arusnya dialihkan untuk satu ruas saja.
Berdasarkan pantuan, kemacetan terjadi di sebelum pintu masuk Tol simo, Jalan Banyu Urip hingga di Jalan Diponegoro sempat terjadi kemacetan cukup mengular.
Kasatlantas Polrestabes Surabaya, AKBP Teddy Chandra mengatakan bahwa kemacetan terjadi memang karena dampak dari jalan tol yang ambles. Sehingga kendaraan besar untuk kelas 2 dan 3 dialihkan menuju jalan protokol.
"Sejak kemarin memang hanya bisa dipake satu ruas sementara untuk jalan tol yang ambles. Sempat ada penutupan juga. Akhirnya di alihkan ke jalan protokol," kata Teddy saat dihubungi melalui telepon selulernya, Kamis (28/1/2021).