Diiming-imingi Akan Dinikahi, Bunga Dihamili Pria Beristri

author bacasaja.id

- Pewarta

Kamis, 14 Apr 2022 19:58 WIB

Diiming-imingi Akan Dinikahi, Bunga Dihamili Pria Beristri

i

Ilustrasi.

 

BACASAJA.ID - Hanya penyesalan yang dirasakan Bunga (17) warga Kecamatan Boyolangu. Betapa tidak, Bunga harus menanggung malu lantaran dihamili oleh pria beristri bernama MD (19) warga Kecamatan Sumbergempol.

Kejadian ini bermula saat Bunga bekerja sebagai pelayan di sebuah warung di Kecamatan Sumbergempol.

Bunga lalu berkenalan dengan MD yang merupakan pelanggan warung tempat bunga bekerja.

“Karena sering bertemu, akhirnya mereka berpacaran,” jelas Kasat Reskrim Polres Tulungagung melalui Kanit PPA, Iptu Retno Pujiarsih, Kamis (15/4/22).

Hubungan mereka pun semakin serius hingga Bunga rela diajak berhubungan badan hingga beberapa kali.

Bunga sebenarnya mengetahui jika MD sudah memiliki istri, namun dirinya termakan bujuk rayu MD.

“Pada Bunga, MD mengaku akan menceraikan istrinya, dan korban percaya,” terang Retno.

Lalu pada Rabu (13/12/21) sekitar pukul 12.00 korban diajak MD kerumahnya. Dirumah ini MD mengajak Bunga berhubungan badan untuk pertama kalinya.

“MD berjanji jika Bunga hamil akan bertanggungjawab,” katanya.

Merasa aman, MD mengulangi aksinya pada Senin (27/12/21) sekitar pukul 21.00 di sebuah tempat kos di Kelurahan Jepun Kecamatan Tulungagung.

Hingga akhirnya ketakutan Bunga terbukti. Akibat persetubuhan itu Bunga hamil.

“Beberapa waktu kemudian korban meminta pertanggungjawaban pelaku, namun ditolak,” tutur Retno.

Merasa dirugikan selanjutnya korban melapor ke Polres Tulungagung pada Rabu (13/4/22) guna proses hukum lebih lanjut.

“Kasus ini masih kita selidiki,” pungkas Retno. (JP/t.ag/RG4)

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU