Lawan Khofifah-Emil, PDIP Siapkan Calon di Pilkada Jatim 2024

author bacasaja.id

- Pewarta

Minggu, 21 Jul 2024 14:45 WIB

Lawan Khofifah-Emil, PDIP Siapkan Calon di Pilkada Jatim 2024

i

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto

JAKARTA- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memastikan akan mengusung pasangan calon (Paslon) di Pilkada Jawa Timur (Jatim) dan Sumatera Utara (Sumut) 2024. PDIP memastikan tak akan ada 'kotak kosong' di dua wilayah itu.

Diketahui, pada Pilkada Sumut, baru ada nama Bobby Nasution yang sudah dipastikan maju. Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu banyak didukung oleh partai politik.

Baca Juga: Said Abdullah: Kasus Hasto Tidak Ada Kaitannya dengan Ketum PDIP, KPK Harus Proporsional

Begitu juga untuk Pilkada Jatim, pasangan calon Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak. Keduanya banjir dukungan Parpol untuk maju periode kedua di Jatim.

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto menegaskan, partainya saat ini masih menjaring nama-nama yang sekiranya mampu bersaing. Baik di Pilkada Sumut maupun di Jatim.

Baca Juga: Hasto Kristiyanto Siap Hadapi Proses Hukum di KPK

Ia menyebut, nantinya pasangan calon yang akan diusung harus mencerminkan aspirasi rakyat. "PDI Perjuangan di Sumut bisa mencalonkan sendiri," kata Hasto di Kantor DPP PDIP, Jakarta, dikutip dari laman RRI, Minggu (21/7/2024).

"Di Jawa Timur, kami juga sedang menyiapkan kerja sama politik. Sehingga kotak kosong itu tidak akan terjadi untuk provinsi Jawa Timur dan Sumatera Utara," ujarnya.

Baca Juga: PDIP Pecat 27 Kader pada 17 Desember, Termasuk Jokowi, Gibran, dan Bobby Nasution

"Kami juga sudah melaksanakan pelatihan tim kampanye pada 'batch' yang ketiga, sehingga bagi kami Pilkada bukan sekadar figur. Tetapi ini konsolidasi partai, ini pergerakan mesin partai," tandasnya. (*)

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU