Nataru di Tulungagung, Tempat Wisata Ditutup, Libur Sekolah Digeser

author bacasaja.id

- Pewarta

Rabu, 15 Des 2021 09:00 WIB

Nataru di Tulungagung, Tempat Wisata Ditutup, Libur Sekolah Digeser

i

Bupati Tulungagung, Maryoto Birowo

BACASAJA.ID - Bupati Tulungagung, Maryoto Birowo kukuh tetap menutup lokasi wisata dan tempat hiburan selama libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru).

Maryoto berdalih tempat wisata dan tempat hiburan bisa menjadi pusat kerumunan dan berpotensi menimbulkan klaster covid-19.

Baca Juga: Ribuan Jemaat Kristiani Ikuti Perayaan Natal di Balai Kota, Wali Kota Eri: Wujud Kerukunan Menuju Indonesia Emas

Hal itu diungkapkan oleh Maryoto, Selasa (14/12/21) di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso Kabupaten Tulungagung. Menurutnya, penutupan tempat wisata dan tempat hiburan tidak bertentangan dengan Instruksi Dalam Negeri (Inmendagri) RI.

Dalam Inmendagri, Tulungagung masuk level 2 dan sudah memperbolehkan pembukaan tempat wisata.

“Nataru ini kan perlakuan khusus, itu (penutupan) juga instruksi pak Mendagri, Presiden juga,” katanya.

Dirinya mencontohkan tempat wisata Pantai Gemah. Saat libur Nataru bisanya puluhan ribu wisatawan memenuhi pantai di pesisir selatan Tulungagung ini.

Meski sudah pasti menutup tempat wisata dan tempat hiburan saat libur Nataru, pihaknya masih menunggu petunjuk lebih lanjut dari pemerintah pusat.

“Nanti kita tunggu instruksi dari atas, Nataru pasti itu,” katanya.

Baca Juga: Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal 15 Januari 2025, Ajak Umat Kristiani Beribadah Bersama

Disinggung ruang publik seperti alun-alun dan GOR Lembupeteng yang menjadi pusat kerumunan, Maryoto menghimbau untuk tempat publik untuk sementara ditutup.

Meski demikian, tempat penyedia makanan seperti warung atau restoran tetap dibolehkan buka, dengan kapasitas 75 persen.

Lalu bagaimana dengan aktifitas belajar dan mengajar di sekolah?.

PLT. Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tulungagung, Rahardi Puspita Bintara jelaskan siswa tingkat SD dan SMP tidak libur saat Nataru.

Baca Juga: Jelang Natal, Irwasum Polri Periksa Prokes dan Pengamanan di Gereja

Sesuai edaran, libur tengah semester yang berbarengan dengan libur Nataru diundur hingga di awal Januari, selepas tahun baru.

“Libur semester 1 dialihkan tanggal 4-8 Januri 2022,” katanya.

Ujian semester 1 sudah selesai pada Jum’at (11/12/21) lalu. Selepas ujian semester, siswa mendapat pelajaran pengayaan dari gurunya. (JP/t.ag/RG4)

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU