Gudang di Driyorejo Gresik Ludes Dilalap Api, Ini Penyebabnya

author Redaksi

- Pewarta

Sabtu, 05 Okt 2024 11:00 WIB

Gudang di Driyorejo Gresik Ludes Dilalap Api, Ini Penyebabnya

i

Kebakaran melanda gudang produksi kalender di Jalan Krikilan Driyorejo Gresik. (Foto: Istimewa)

GRESIK - PT Royal Oriental Raplastex, pabrik kalender bahan plastik di Jalan Raya Krikilan KM 27,5 Dusun Krikilan Kecamatan Driyorejo, Gresik, terbakar, Sabtu (5/10/2024) dinihari.

Api membakar gudang yang berada di belakang pabrik. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Baca Juga: Kebakaran Selama Libur Lebaran di Surabaya, Penyebabnya Konsleting Listrik dan Elpiji

Kebakaran terjadi sekitar pukul 01.53 WIB. Ketika itu, api tiba-tiba muncul dari dalam gudang. Diduga, api muncul akibat korsleting listrik.

Material plastik yang berada di dalam gudang membuat api cepat membesar. Security yang melihat kejadian ini tak mampu memadamkan api dengan Alat Pemadam Api Ringan (APAR).

Baca Juga: Kebakaran di Surabaya: Dua Gudang Pabrik Ardiles di Tanjung Sari Dilalap si Jago Merah

Security langsung meminta bantuan Pos Driyorejo Dinas Pemadam Kebakaran. Sebanyak 5 unit dari Damkar Kabupaten Gresik dan perusahaan swasta dikerahkan ke lokasi.

Barang plastik yang terbakar membuat proses pemadaman berlangsung lama. Api baru berhasil dipadamkan dan dinyatakan kondusif sekitar 2 jam atau pukul 04.00 WIB.

Baca Juga: Rumah Dua Lantai di Kampung Malang Surabaya Dilalap si Jago Merah, Ini Penyebabnya

Meski tak sampai mengakibatkan korban jiwa, namun kerugian akibat kebakaran ini ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. (*)

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU